Pandangan Sosiologi di Mata Masyarakat

Sosiologi adalah ilmu yang menjelaskan semua kejadian, fenomena, dan perubahan sosial yang ada di dalam masyarakat. Sosiologi mempunyai peran penting bagi masyarakat, baik untuk memecahkan permasalahan maupun mengatasi perubahan yang akan datang.

Perubahan dalam masyarakat tentu saja ada, kita tidak tahu kapan perububahan itu benar-benar terjadi, dan kita juga tidak tahu apakah perubahan itu positif atau negatif karena ia berubah dengan sendirinya. Seperti yang dikatakan bapak sosiologi Emile Durkheim, bahawa perubahan sosial yang berlangsung secara bertahap. Perubahan terjadi dengan sendirinya tanpa rencana atau kehendak tertentu.

Sosiologi tidak hanya membahas perubahan sosial, banyak yang lainnya seperti konflik sosial, kontrol sosial, hubungan sosial, peran sosial, status sosial, dan lain sebagainnya yang ada di dalam masyarakat, untuk mewujudkan perkembangan-perkembangan di masa yang akan datang. 

Fungsi sosiologi di dalam masyarakat sangat menentukan arah jalan perkembangan masyarakat. Dapat memahami kondisi sosial di masyarakat, memahami nilai-nilai, norma, tradisi, agama, menentukan fakta-fakta, dan mengambil sikap yang tepat untuk menentukan keputusan di dalam masyarakat.

Banyak orang-orang menganggap bahwa sosiologi adalah ilmu yang asing, ilmu yang susah dipahami, bahkan banyak mahasiswa-mahasiswi yang masuk jurusan sosiologi tanpa tahu apa arti sosiologi sebenarnya. Yang jadi permasalahannya, apakah ilmu sosiologi begitu rendah di mata masyarakat ? tentu saja jawabannya 'tidak'. Hanya saja mereka belum mengetahui cara memahami asumsi-asumsi sosiologi yang telah dibuat oleh para tokoh-tokoh sosiolog.

Walaupun di Univesitas orang-orang menganggap bahwa sosiologi jurusan yang sikit peminatnya, tentu saja benar, kenapa ? karena mereka belum bisa memahami peran mereka di dalam masyarakat. Walaupun begitu, ilmu sosiologi tidak bisa dianggap remeh. banyak para-para tokoh, para pakar, dan politikus yang mempelajari sosiologi. Tentu saja dalam hal ini pasti masyarakat tidak tahu. Para-para tokoh ini tidak hanya mempelajari sosiologi begitu saja, mereka menganggap bahwa sosiologi adalah bagaikan 'ujung panah yang menentukan arahnya'. Maksudnya, hanya ilmu sosiologi yang mampu menjawab permasalahn yang ada di dalam masyarakat.

Jadi untuk siswa maupun mahasiswa yang telah mempelajari sosiologi, jangan menyerah hanya karena teori sosiologi yang dipelajari tidak bisa kalian kaji, pahamilah makna sosiologi yang telah kalian pelajari, kita tidak tahu apa yang terjadi di masa yang akan datang, namun yakinlah, bahwa ilmu sosiologi ini yang mampu melihat fenomena-fenoma yang terjadi di dalam masyarakat.



Post a Comment

0 Comments