PENTINGNYA ARTI TOLERANSI BERAGAMA


Toleransi adalah suatu perbuatan atau perkataan yang harus meghargai antara satu pihak dengan pihak yang lain seperti individu dengan dindividu, individu dengan kelompok, kelompok dengan kelompok, dan lain-lain, di dalam masyarakat. Agama adalah suatu panutan yang di percaya oleh manusia yang berhubungan dengan keTuhanan dan hubungan antar manusia untuk menjalani kehidupan yang baik.

Toleransi Beragama adalah saling menghargai antar agama dengan agama lain dan tidak boleh memaksa orang lain untuk menganut agama kita dan tidak diperboleh untuk mencela, atau menghina agama lain. Toleransi beragama memiliki peran penting guna untuk menciptakan hubungan-hubungan menjadi lebih baik. Maka seseorang atau kelompok akan mendapatkan hidup yang sejahtera, dan saling menghormati agama orang lain. Toleransi beragama juga berfungsi untuk menciptakan moral kepada manusia yang lebih baik, yang mana didalamnya menganut kepercayaan-kepercayaan sesuai dengan agama masing-masing.

Didalam Agama tidak dibenarkan untuk saling mengecewakan agama lain atau menghina satu dengan lain. Justru agama mengajarkan untuk saling menghormati perbedaan-perbedaan yang ada. Jika ada salah individu atau kelompok menghina agama kita tidak boleh main hakim sendiri untuk menghukumnya. Karena sesuatu yang telah dilakukan harus diteliti terlebih dahulu. Contohnya seperti puisi Sukmawati yang berjudul “Ibu Indonesia” yang menghina Islam, memang secara Agama Islam benar bahwa sesuatu yang dilakukan oleh Sukmawati itu sesuatu yang menghina agama Islam, karena sudah membuat tersinggungnya banyak orang-orang yang menganut Agama Islam. Maka dari itu agar tidak terjadinya permasalahan agama kita sebagai individu-individu pentingnya seseorang untuk menganut agama agar berperilaku terpuji antar sesama umat, karena mereka tahu bahwa sesuatu yang telah mereka lakukan akan diminta pertanggungjawaban di hadapan Tuhan.






Post a Comment

0 Comments